Massa Aksi Bela 212 Akan Kepung Polda Sumut Jumat Nanti, Begini Reaksi Kombes Rina Ginting

Kabid Humas Polda Sumut Polda Sumut Komisaris Besar Polisi (Kombes Pol) Rina Sari Ginting.

Aksi bela Islam 212 jilid 2 rencananya akan dilakukan pada Jumat (6/4/2018) di Masjid Agung MEDAN

Aksi ini dilaksanakan berkaitan dengan puisi dari anak mantan Presiden RI pertama, Sukmawati Soekarnoputri.

Menurut informasi yang diterima, Polda Sumut menjadi sasaran terkait aksi yang akan dimulai pascasalat Jumat.

Kabid Humas Polda Sumut Kombes Rina Sari Ginting mengatakan bagi masyarakat yang ingin melakukan aksi unjuk rasa terkait Sukmawati ya silakan saja.

"Karena masyarakat bebas untuk menyampaikan aspirasi mereka. Jadi ya silahkan saja," katanya,

Wanita dengan melati tiga dipundaknya ini mengimbau kepada masyarakat yang ingin menyampaikan aspirasi mereka, agar aksi yang dilakukan tidak berujung anarkis.

Hanya saja, kata Rina, terkait puisi Sukmawati tersebut, proses hukumnya kini tengah berjalan di Jakarta. Ia memonitor, Laporan Polisi (LP) terhadapnya (Sukmawati) juga, saat ini sudah ada dua.

"Jadi kita percayakan saja kepada pihak penegak hukum yang menangani kasus itu. Apalagi sebenarnya fokusnya juga ada di Jakarta, dan proses hukumnya sedang berjalan," jelasnya seraya menyatakan kalau dirinya sedang di Jakarta karena ada tugas.

Untuk itu, Rina mengimbau, agar lebih baik bersama-sama menjaga kondusifitas yang ada di Provinsi Sumut. Dengan cara mempercayakan proses hukumnya kepada penegak hukum.

"Jangan sampai rumah kita (Sumut) ini menjadi tidak kondusif kan,"ujarnya.

Disinggung terkait pengamanan aksi, Rina juga mengatakan jika dirinya belum ada memonitor. Sebab, saat ini ia mengaku tengah berada di Jakarta.

"Tapi biasanya ada personel yang ditugaskan untuk mengamankan serta mengikuti jalannya aksi biar tidak terjadi anarkis saat menyampaikan aspirasi. Masalah jumlah, dirinya belum mengetahuinya,"katanya.

"Saya belum ada monitor. Tapi biasanya prosesnya ada di Karo Ops yang mengelola pengamananya,"ujarnya.(*)

0 komentar:

Copyright © 2013 INFO TAIPAN